Senin, 07 Maret 2016

BERSABAR


BERSABAR

Penulis  : Arie Amar Ma'ruf (Ustadz Kabayan)
Latar Gambar  : Babancong Garut

Semua manusia yang hidup di dunia, tak akan terlepas dari cobaan, kehidupan yang susah, kepedihan dan kesengsaraan. Oleh sebab itu Allah berfirman, Dan sungguh akan Kami berikan cobaan kepadamu, dengan sedikit ketakutan, kelaparan, kekurangan harta, jiwa dan buah-buahan. Dan berikanlah berita gembira kepada orang-orang yang sabar.” (QS Al-Baqarah : 155)
          Banyak manusia yang berputus asa karena diberi penyakit, sering kekurangan materi, banyak mengalami kesedihan, banyak mengalami sakit hati, banyak keinginan yang tak tercapai. Sesungguhnya kalau kita bersabar menghadapi musibah yang menimpa diri kita, pahalanya sangat besar.
          Orang yang bersabar akan dihantarkan kepada keuntungan dan kebahagiaan di dunia dan akherat. Firman Allah, “Hai orang-orang yang beriman, bersabarlah kamu dan kuatkanlah kesabaranmu dan tetaplah bersiap siaga (di perbatasan negerimu) dan bertakwalah kepada Allah, supaya kamu beruntung.” (QS Al-Imran : 200)
            Orang yang sabar akan mendapat pertolongan dari Allah. Firman Allah, Dan taatlah kepada Allah dan Rasul-Nya dan janganlah kamu berbantah-bantahan, yang menyebabkan kamu menjadi gentar dan hilang kekuatanmu dan bersabarlah. Sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang sabar.”
         Orang sabar akan menjadi pemimpin serta mendapatkan kejayaan. Firman Allah,Dan Kami jadikan di antara mereka itu pemimpin-pemimpin yang memberi petunjuk dengan perintah Kami ketika mereka sabar. Dan adalah mereka meyakini ayat-ayat Kami.” (QS As-Sajdah : 24)
         Orang yang sabar dicintai oleh Allah. Firman Allah, “Dan berapa banyaknya nabi yang berperang bersama-sama mereka sejumlah besar dari pengikut (nya) yang bertakwa. Mereka tidak menjadi lemah karena bencana yang menimpa mereka di jalan Allah, dan tidak lesu dan tidak (pula) menyerah (kepada musuh). Allah menyukai orang-orang yang sabar.” (QS Al-Imran : 146)
     Sabda Rasulullah, “Kalau ada manusia yang terkena penyakit, rasa cemas, kesedihan, kesengsaraan, atau tertusuk duri, tetapi ia bersabar. Maka akan dilebur dosa-dosanya oleh Allah.”
           Hadits Kudsi, “Kalau Kami memberikan cobaan kepada manusia, matanya menjadi buta tapi ia bersabar, maka akan diganti dengan surga.”

            Maka bersabarlah sekuat-kuatnya kesabaranmu, karena kesabaran itu tidak akan sia-sia. Kesabaran itu akan mengangkat derajatmu di hadapan Allah. Penghargaan yang akan mengantarkan dirimu kepada kebahagiaan yang sesungguhnya, kebahagiaan pada kehidupan akherat yang bermuara kepada kenikmatan surga Allah yang kekal, bukan kebahagiaan dunia yang sementara dan penuh tipu daya.